Blog Motivasi, Pengembangan Diri, Seni Presentasi, Video Motivasi

Sponsor

Penggunaan Media Untuk Presentasi

Bagi anda yang hendak melakukan presentasi, entah untuk tujuan apa saja. Anda bisa menggunakan berbagai media atau sarana pendukung untuk presentasi anda. Namun sebelum memilih beberapa media presentasi ini, anda perlu membubuhkan beberapa catatan tentang siapa audiens, tujuan dan waktu yang tersedia untuk melakukan presentasi. Kesemua catatan ini akan mengantarkan kepada anda sebuah pilihan, yakni media presentasi apa yang tepat untuk digunakan pada presentasi anda tersebut.

1. Google Doc
Jika anda terhubung dengan jaringan internet, anda bisa menggunakan google doc sebagai media presentasi. Berikut beberapa kelebihan menggunakan google doc sebagai media presentasi. Keunggulan menggunakan Google Docs adalah :
  • file presentasi disimpan secara online sehingga tidak memakan ruang di komputer, tidak perlu menunggah atau mengunduh file
  • hanya perlu satu file untuk satu presentasi
  • lebih dari satu pihak dapat mengakses file dalam waktu yang bersamaan


2. Prezi
Nah Prezi juga bisa menjadi pilihan bagi anda yang ingin presentasi. Beberapa kelebihan Prezi dapat saya nukilkan berikut :

  • Pembuatan presentasi dengan visual yang menarik
  • Dapat berkolaborasi dalam membuat dan melihat presentasi secara langsung dari berbagai tempat
  • Dapat diakses dari manapun melalui internet


3. Powerpoint
Umumnya presentasi menggunakan powerpoint sebagai media presentasi. Tidak salah, namun tentu saja melihat keumuman menggunakan power point. Anda mesti lebih banyak meluangkan waktu untuk belajar presentasi lebih detail, sehingga bisa mengasah keterampilan anda mengolah presentasi yang power full.
Tag : Presentasi
Back To Top